Ketua Tanfidziyah NU Donggala Rekomendasikan ZIS Lewat NU Care-Lazisnu

pengurus NU dan LAZISNU kabupaten Donggala

Donggala, Jaripedenews.com- Ketua Tanfidziyah Nahdlatul Ulama (NU) Donggala Kiai Anwar Sado merekomendasikan kepada seluruh pengurus NU PAC Donggala menyalurkan zakat, infak dan sedekah (ZIS) melalui NU Care-Lazisnu.

“Merekomendasikan program khusus di Lazisnu, seluruh pengurus NU PAC Donggala wajib berzakat di Lazisnu. Ini akan menjadi contoh terhadap masyarakat pada umumnya,” kata Kiai Anwar Sado saat menghadiri Rapat Kerja Pengurus NU Care-Lazisnu Donggala di Aula Haji Kementerian Agama, Donggala, Rabu 9 Februari 2022.

Selain Ketua Tanfidziyah, Rapat Kerja Pengurus NU Care-Lazisnu Donggala dihadiri Rais Syuriyah NU PC Donggala serta badan otonom (Banom) NU di Kabupaten Donggala, serta pengurus Lazisnu.
Raker mengangkat tema “Meningkatkan Sinergitas Pengurus dalam Tata Kelola Organisasi yang Profesional untuk Membangkitkan Kemandirian Organisasi”.

Ketua Lazisnu Donggala , Burhan Munawir mengatakan, banyak potensi yang ada di Donggala yang belum terakomodir zakat infak dan sedekah.

Ke depanya Lazisnu akan fokus pada wilayah pedesaan agar pemanfaatan zakat infak sedekah bisa dirasakan oleh masyarakat pedesaan.

Dia menambahkan, Lazisnu Donggala selama ini sudah membantu masjid mualaf yang ada di Desa Parisan Agung Kecamatan Donggala.

Reporter: To Simbe/Editor; R

Pos terkait